Sunday, March 20, 2011

Bicarakan Naturalisasi , BTN Sudah Ketemu Igbonefo


Program naturalisasi di timnas terus digalakkan. Terbaru, Badan Tim Nasional (BTN) duduk semeja dengan bek Persipura Jayapura Victor Igbonefo. Namun, belum ada keputusan konkret atas keinginan bek asal Nigeria tersebut untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

"Memang sudah bertemu. Tapi masih dikaji. Tentang manfaatnya juga tentang prosedurnya maupun persyaratannya," terang Iman Arif, direktur teknis BTN. Salah satu yang menjadi perhatian BTN ialah berkelok-keloknya proses yang harus dilewati. Iman menyatakan, ada tujuh tahapan bagi seorang pemain asing yang ingin menjadi WNI. Dimulai dengan mengajukan ke Kemenpora dan berakhir di pihak imigrasi.

Selain itu, syarat yang memang sudah ditentukan pemerintah juga menjadi pertimbangan BTN. Di antaranya ialah lima tahun berturut-turut bermain di kompetisi tanah air. "Kami juga harus melihat bagaimana sumbangsih yang akan diberikannya. Kalau memang hanya bisa bertahan 2-3 tahun kami tak mau," tambah lelaki yang juga manajer Timnas U-23 tersebut.

Iman menambahkan, program naturalisasi bakal lebih mengutamakan para pemain junior. Pasalnya, mereka memiliki jenjang karir yang lama untuk membela Merah Putih di berbagai kompetisi internasional. Itulah sebabnya BTN cenderung lebih memilih untuk mengundang para pemain yang memiliki darah Indonesia untuk dilihat kemampuannya.

Hal itu sebenarnya sudah sesuai dengan syarat yang diberikan Kemepora. Menopra Andi Alifian Mallarangeng menyatakan bahwa pemerintah lebih mengutamakan para pemain yang memiliki darah Indonesia. Alasannya, mereka diprediksi memiliki nasionalisme yang lebih dibanding para pemain yang tak memiliki darah Indonesia.

Karena itu, Kemenpora terus menjalin kontak dengan KBRI di seluruh dunia untuk melakukan pemantauan jika ada atlet potensial yang memiliki darah Indonesia.